You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Fasilitas di Monas dan Taman Banteng akan Diperbanyak
.
photo Yopie Oscar - Beritajakarta.id

Fasilitas Olahraga di Monas akan Diperbanyak

Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama meminta agar fasilitas olahraga di Monas dan Lapangan Banteng segera ditambah. Hal ini agar bisa digunakan warga untuk berolahraga sampai malam hari.

Kita bisa sediakan mereka lokasi untuk kegiatan positif di Monas dan Lapangan Banteng

"Umumnya rumah warga di permukiman penduduk itu sangat padat, anak-anak kurang pengawasan. Kita bisa sediakan mereka lokasi untuk kegiatan positif di Monas dan Lapangan Banteng," ujarnya, Senin (6/6).

ā€ˇMenurutnya penerangan di sarana olahraga di kedua kawasan tersebut harus juga ditambah. Sehingga anak-anak lebih baik berolahraga daripada melakukan hal negatif seperti tawuran.

Fasilitas Umum untuk Lansia akan Digratiskanā€ˇ

"Toiletnya dikasih shower. Jadi mereka juga bisa mandi gratis di sana, belum tentu di rumah mereka juga kondisi airnya baik," katanya.

Hal ini dilakukan lantaran di RPTRA dilakukan pembatasan penggunaan sampai jam 10 malam. Sehingga anak-anak muda tidak ada lokasi lain untuk melakukan interaksi positif seperti berolahraga.

"Di rumah mereka harus tidur bergantian, makanya mereka keluar. Silakan saja berolahraga bola atau basket di Monas dan Lapangan Banteng," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI Kembali Raih Penghargaan dari Kemendag

    access_time18-11-2024 remove_red_eye3663 personFolmer
  2. Camat Duren Sawit Sosialisasikan Pilkada di KBT

    access_time16-11-2024 remove_red_eye1064 personNurito
  3. Derai Hujan Masih Membasahi Jakarta Hari Ini

    access_time17-11-2024 remove_red_eye913 personTiyo Surya Sakti
  4. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye908 personFolmer
  5. Hujan Ringan Basahi Jakarta di Akhir Pekan

    access_time16-11-2024 remove_red_eye876 personNurito